Melody Nurramdhani Laksani, member JKT48 itu, punya tugas baru setelah dinobatkan sebagai kapten dari keseluruhan tim yang ada yakni, Tim J, Tim KIII, dan siswi pelatihan. Baginya tugas tersebut bukan pekerjaan ringan. Sebab, member JKT jumlahnya puluhan orang.
Ia sendiri ternyata tak sangka mendapatkan tanggung jawab seberat itu. Tetapi, ia enggan menolaknya. Dengan segenap kemampuan yang dimilikinya, ia lantas berusaha maksimal memenuhi harapan teman-temannya.
Tugasnya antara lain, mewakili JKT48 dalam mengeluarkan statment kepada media. Kemudian, menyalurkan aspirasi teman-temannya supaya tidak ada perpecahan.
Selain itu, ia juga bertanggungjawab membimbing renerasi berikutnya. Ya, dalam JKT 48 ada proses regenerasi. Ada beberapa member yang baru bergabung dengan JKT 48 sehingga membutuhkan perannya.
"Tanggung jawabnya besar. Tapi, dari situ kami belajar sama-sama. Kami sama-sama bantu, cuma aku perwakilan saja. Tugas sama, tapi aku membimbing saja. Yang lainnya juga bantu," ucapnya, Jumat, (27/12/2013), ditemui di kawasan Senayan, Jakarta.
Nabilah pun menyambut gembira terhadap penobatan Melody sebagai kapten. Menurutnya, Melody punya kemampuan menjalkani tanggung jawab yang dibebankan kepadanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar